Gandeng Balai Bahasa Jateng, Ikadubas Gelar Webinar Kreatif Bagi Penulis Muda

Rembang, ayusatra.com – Ikatan Duta Bahasa (Ikadubas) Provinsi Jawa tengah telah mengadakan Webinar Penulisan Kreatif dengan mengusung tema “Yang Muda Yang Berliterasi” bersama dengan Muhammad Ade Putra dan Tiyo Ardiyanto. Sabtu (27/8/2022) hari ini.

Muhammad Ade Putra merupakan penulis buku “Kota-Kota yang Lebih kau Cinta daripada Aku” serta Emerging Writers IWRF 2021, sedangkan Tiyo Ardiyanto pemenang kedua putra duta bahasa Jawa Tengah.

Ida Fitriyah, Ketua Ikatan Duta Bahasa (Ikadubas) Provinsi Jawa tengah menganggap perlunya melihat hasil tulisan kreatif dari anak-anak muda yang puitis.

“Perlu kiranya kita melihat hasil tulisan kreatif dari anak-anak puitis yang menjadi penyair dan memiliki banyak karya dan meraih beberapa penghargaan,” Jawab Ida.

Namun, Ida tahu bahwa masih ada kesulitan untuk menulis kreatif. Nah ini menjadi solusi untuk membantu anak-anak muda menulis kreatif sesuai yang mereka harapkan.Webinar kali ini di pandu oleh pembawa acara bernama Octalia Heri dan dimoderatori oleh Hesty Nurul Kusumaning Tyas. Adapun sebanyak 83 orang yang bergabung dari awal hingga di penghujung acara mulai pada pukul 09.00 – 12.00 WIB.

Kepala Balai Bahasa Jawa Tengah, Dr. Ganjar Harimansyah menjelaskan webinar hari ini sangat berpotensi untuk membangkitkan literasi anak bangsa Indonesia.

“Tentunya acara ini sangat potensial sekali untuk membangkitkan literasi kita. Ikatan duta bahasa Jateng untuk mendorong anak muda untuk terus berkarya dan saya sangat gembira tentunya webinar ini bukan hanya sebuah formalitas, namun webinar ini bisa bermanfaat tentunya untuk berbagi ilmu untuk teman-teman,” pungkas Ganjar.

Ayu Sastra
Assalamualaikum. Perkenalkan nama saya Ayu Lestari, hidup di tengah-tengah sudut kota kecil yang melegenda tepatnya di Kota Lasem. Saya merupakan penulis pemula yang ingin mendedikasikan diri khususnya dibidang kepenulisan. Akun Media Sosial FB : Aeyu Loestari IG : @ayu_lestari230801 @lestari_sastra WA : 0858 - 6803 - 1099